Rabu, 28 Juli 2010

Impression Theatre

(Hongkong, 22)

...saat hari menjelang sore, perut sudah full, maka tiba saatnya turis ini dihibur :) . Kami menuju suatu kompleks taman hiburan yang sejuk dan hijau, dihiasi aneka ornamen warna-warni. Tujuan kami adalah menikmati cultural show di dalam gedung Impression Theatre...






...inilah jala masuk kompleks pertunjukan, banyak payung-payung bergelantungan...jadi ingat "payung mutho" :)



...payung-payung terbuat dari kertas, yang di Indonesiapun kita punya, hanya saja sekarang nampaknya makin hari makin langka dan digunakan hanya sebatas untuk upacara adat saja...


Payung berpadu dengan lampion...

...makin mendekati gedung theatre-nya...

...sampai di dalam gedung, rupanya pertunjukan sudah di mulai...

MC menerangkan hal ihwal setiap show, tetapi karena menggunakan bahasa China saja jadi saya ya tidak ngeh! Bagaimanapun art is universal, meski kita tidak tahu ceritanya tetapi tarian-tarian itu sangat dapat dinikmati baik musiknya, gerakannya, kostum meriahnya..maupun para penarinya yang merak ati!


Saya duduk agak lumayan jauh dari panggung pertunjukan, untung saya membekali diri dengan lensa makro, lensa itu membantu saya menangkap lebih detail ekspresi detail penari yang tidak dapat saya tangkap kalau saya hanya mengandalkan mata kepala sendiri...(hebat ya pencipta lensa makro, semoga masuk surga, amiin)


...kostumnya yang mewah meriah mengingatkan saya pada pertunjukan dunia fantasy hehe...


Pertunjukan-pertunjukan bergulir tanpa henti, tak ada jeda waktu yang tersia-sia...


...so seksi... :)


Semua pemain telah keluar panggung, selesai deh pertunjukan. Tepuk tangaaan....



....bangku-bangku telah ditinggalkan penontonnya...see you next show...

...penonton bubar....agenda berikutnya adalah makan sore dan masih ada satu show lagi menanti :)


Tidak ada komentar: